"Hat-trick" Gerrard Meneror Posisi MU


Kapten Liverpool, Steven Gerrard, mencetak tiga gol dan mengantarkan timnya meraih kemenangan 5-0 atas Aston Villa. Hasil ini membawa "The Reds" ke urutan kedua klasemen sementara dan menguntit Manchester United dengan selisih satu poin.

Kemenangan besar ini merupakan yang ketiga kalinya bagi Liverpool sejak dua pekan terakhir. Kemenangan pertama terjadi di kandang sendiri ketika "The Reds" menaklukkan Real Madrid dengan 4-0 pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Selasa (10/3). Empat hari kemudian, "The Anfield Gank" membungkam pendukung Manchester United di Old Trafford dengan skor 4-1.


Baru paruh pertama, Liverpool sudah unggul tiga gol. Gol pertama lahir pada menit ke-8 lewat tendangan voli Dirk Kuyt. Albert Riera menambah keunggulan tuan rumah setelah menembak umpan panjang dari kiper Pepe Reina pada menit ke-33. Enam menit kemudian, kapten Steven Gerrard mencetak gol lewat penalti setelah Riera dijatuhkan Nigel Reo-Coker di area terlarang.

Tiga gol tampaknya belum memuaskan tuan rumah. Lima menit seusai istirahat, Gerrard kembali mengoyak gawang lawan. Kali ini gelandang Inggris itu mencetaknya lewat tendangan bebas ke kiri bawah gawang Brad Friedel. Tendangan itu pelan, tetapi meluncur tepat ke arah yang tak terjangkau oleh kiper.

Lima belas menit berselang, striker Fernando Torres menang dalam adu sprint dalam kotak penalti. Friedel menahan geraknya sehingga Torres terjatuh. Hukuman penalti untuk "The Villans", plus kartu merah untuk Friedel, menjadi keuntungan bagi "The Kop". Gerrard kembali dipasrahi tugas menjadi algojo dan sukses mengecoh kiper pengganti, Brad Guzan.

Unggul besar membuat Pelatih Liverpool Rafael Benitez mulai tenang menjajal pemain-pemain cadangannya. Meski tak seproduktif skuad sebelumnya, kehadiran tiga pemain pengganti tetap tak mengurangi ketajaman tuan rumah.

Tim tamu sendiri tak mampu berbuat banyak. Kekurangan jumlah pemain melemahkan serangan Gareth Barry dkk. Sampai peluit panjang berbunyi, "The Villans" tetap nihil gol.

Liverpool kini merangsek ke posisi kedua dengan nilai 64 atau unggul tiga poin di atas Chelsea. Adapun Villa tertahan di posisi kelima dengan nilai 52.

Tidak ada komentar untuk ""Hat-trick" Gerrard Meneror Posisi MU"